Cara Membuat Akun Google Drive dan Mengembangkannya
Halo, pada tulisan kali ini, saya akan memberikan tutorial bagaimana cara membuat akun Google Drive dan bagaimana cara mengelolanya. Sebelum dimulai, apa itu Google Drive? Google Drive adalah cloud atau tempat penyimpanan online yang memungkinkan kita untuk menyimpan sesuatu seperti file, video, musik, dan lain-lain. Berguna untuk menyimpan file backup jika laptop atau komputer kita rusak, cara menarik filenya kembali pun cukup mendownload ulang filenya ketika sedang online. Google Drive juga memungkinkan kita untuk menyimpan file berkapasitas besar, atau menjadi media perantara saat mengirim file besar lewat Gmail. Ini salah satu alasan kenapa Gmail mudah dan multifungsi. Kita langsung saja ke tutorial. Pertama, kita pergi ke Home Google Chrome. Di pojok ada gambar kotak-kotak, klik itu. Maka akan keluar opsi seperti di bawah ini. Di sana ada pilihan Drive, itulah lambang Google Drive. Klik itu, maka kalian akan dibawa ke lokasi login/sign up Google Driv...